Ecadin

Tantangan dan Potensi Efisiensi Teknologi Solar PV

Ada banyak teknologi panel surya yang sudah dikembangkan. Salah satunya adalah solar PV yang berbahan dasar silikon. Teknologi ini terus dikembangkan dengan tingkat efisiensi yang terus meningkat pula. Tidak heran, solar PV jenis ini mendapat perhatian yang cukup besar dari para pengembang. 

Silicon PV sudah dikembangkan sejak 1970-an. Pada awal perkembangannya, teknologi ini masih menggunakan p-type Silicone dan Back Surface Field (BSF) Aluminium Silicone. Namun, teknologi tersebut terus dikembangkan guna menghasilkan tegangan yang lebih tinggi dan stabil. Seiring perkembangannya, 91% dari teknologi Silicon PV dikuasai oleh teknologi monokristalin PERC. 

Teknologi PERC ini diprediksi akan meningkat terus-menerus dan juga akan menggunakan bahan semikonduktor yang berbasis n-type dengan efisiensi yang lebih tinggi. Efisiensi merupakan salah satu faktor penting dalam pengembangan silicon PV. Terkait efisiensi, pendekatan lain yang juga digunakan adalah dengan menggabungkan silikon dan perovskite.

GAMBAR: C. BALLIF

Tandem

Si-Perovskite PV

Tandem Si-Perovskite PV merupakan salah satu alternatif teknologi yang ditujukan agar panel surya dapat menyerap cahaya lebih banyak. Penggabungannya dilakukan dengan sistem 2-terminal tandem dimana perovskite diletakkan di atas silicon cell. Dengan melakukan hal tersebut, theoretical efficiency dapat ditingkatkan hingga di atas 40%.

Kapan tandem Si-Perovskite PV akan memasuki pasar?

Berdasarkan data International Technology Roadmap for Photovoltaic di bulan Maret 2022, diperkirakan bahwa teknologi ini sudah akan memasuki pasar sekitar tahun 2026. Selain itu, diprediksi bahwa sebesar 5% dari perkembangan teknologi tandem ini sudah ada di pasaran di tahun 2032.

Nilai Efisiensi Stabil Sel Surya Si (ITRPV 2022)

Efisiensi adalah salah satu aspek penting dalam pengembangan teknologi surya. Untuk itu, pengembangan efisiensi dari berbagai teknologi juga akan terus meningkat, terutama penggunaan n-type mono silicone yang juga akan menjadi fokus pengembangan pada modul PV berikutnya. Berdasarkan data ITRPV, tandem Si-Perovskite PV diperkirakan akan memiliki nilai stabilized cell efficiency tertinggi pada angka 28.5% di tahun 2032.

Pengembangan teknologi sel surya saat ini memiliki fokus ke arah Si PV yang lebih efisien. Dengan penggunaan teknologi tandem Si-Perovskite PV yang sudah disebutkan di atas, diperkirakan akan mendekati theoretical limit efficiency Si PV pada angka 29.5%. 

Walaupun pada praktiknya sulit untuk mencapai nilai efisiensi tersebut, nilai efisiensi di atas 27% dapat dicapai ketika multijunction atau tandem dengan silikon dan perovskite digunakan. Dibandingkan teknologi tandem lainnya (Si/OPV, Si/CIGS, dll), tandem silikon dan perovskite adalah pendekatan terbaik untuk meningkatkan efisiensi Si PV.

Share this article

Related Articles